MA LUGHATUL ISLAMIYAH

Jl. Raya Pantai Lombang Legung Timur
Batang-Batang Sumenep Madura

Dua Hari Pelatihan, Begini Harapan Ketua YECI

Jum'at, 18 Desember 2020 ~ Oleh Rofiqi ~ Dilihat 1014 Kali

MA Lughis - Youth Empowerment Center Of Indonesia (YECI) menjadikan lembaga Lughatul Islamiyah sebagai salah satu objek pengabdian tahun ini. Mulai dari tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Menengah Pertama Islam (SMPI) dan Madrasah Aliyah (MA) bahkan santri Pondok Pesantren Darut Thayyibah sendiri juga tidak luput dari sasaran pengabdian.

Ketua YECI, Nauval Kurniawan menyatakan bahwa membina peserta didik dalam sebuah lembaga pendidikan sangat penting dilakukan oleh berbagai elemen selain guru itu sendiri, terlebih bahwa pelajar di MA Lughatul Islamiyah mempunyai skill dan minat bakat yang mampu dikembangkan untuk mempersiapkan ke jenjang berikutnya.

"Kami mewakili YECI sangat bersyukur dapat bekerjasama dengan MA Lughis dan diberikan kesempatan untuk mengadakan proyek pelatihan diantaranya desain grafis, pengenalan potensi diri, tips dan trik dapat beasiswa dan beberapa pelatihan lainnya." Katanya ketika diwawancarai (18/12).

Pelatihan yang dimulai sejak kamis sampai Jum'at (18/12) di MA Lughis desa Legung Timur Batang-Batang Sumenep tersebut diharapkan dapat memberikan kesan positif kepada seluruh pihak utamanya para peserta didik.

"Harapannya semoga ke depan apa yang disampaikan teman-teman YECI dapat bermanfaat terlebih dalam persoalan akademik." Harapnya. 

Hal demikian ditanggapi oleh Kamad MA Lughis Yosepha Kanang T, menurutnya kehadiran YECI sebagai lembaga non profit pemerintah sangatlah penting berada di tengah-tengah masyarakat. 

"Terimakasih dan semangat selalu dalam mengabdi, semoga apa yang dilakukan oleh YECI dinilai sebagai ibadah oleh Allah." Tandasnya (18/12). rfq

KOMENTARI TULISAN INI

  1. TULISAN TERKAIT

KEPALA MASDRASAH

...

YOSEPHA KANANG T., S.Pd

Assalamu'alaikum wr.wb. Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan Rahmat dan AnugerahNya sehingga website MA Lughatul Islamiyah ini dapat…

Selengkapnya

JAJAK PENDAPAT

Bagaimana pendapat anda terkait pelaksanaan UMBKS Online Tahun Pelajaran 2020-2021 di Lembaga MA Lughatul Islamiyah

LIHAT HASIL

PENGUNJUNG

Flag Counter

KAMI DI FACEBOOK